MAN1KOTALUBUKLINGGAU.SCH.ID Mimbar Guru Upacara Rutin Kemenag di Hadiri Kabid Penmad

Upacara Rutin Kemenag di Hadiri Kabid Penmad

Lubuklinggau, Humas.

Jajaran pegawai Kantor Kementerian Agama (Kemenag) kota Lubuklinggau kembali menggelar upacara rutin yang dilaksanakan mulai pukul 08.00 WIB dilapangan MAN 1 (Model) Lubuklinggau, Senin (19/12/2022).

Upacara ini dihadiri oleh H. Abdul Harris Putra, H. Winhartan, selaku kepala bidang pendidikan madrasah (Kabid Penmad) Kantor Wilayah Kementerian Agama provinsi sumatera selatan dan diikuti juga oleh kabid pemnad, kantor wilayah kemenag Sumsel, guru pegawai Madrasah, pegawai staf KUA, pegawai staf kantor kemenag Kota dan pegawai staf penghulu.

Seusai pengibaran bendera merah putih dengan diiringi lagu Indonesia Raya, Kakankemenag kota Lubuklinggau, H. Abdul Harris Putra, bertindak sebagai inspektur upacara menyampaikan amanatnya.

“kegiatan ini merupakan wujud dari silaturahim antar keluarga besar kementerian agama kota Lubuklinggau dimana hadirnya para kepala kantor kasubag maupun kasih, para kepala madrasah baik negeri dan swasta, yang kemudian dapat mewujudkan suatu kondisi di mana antara satu dengan yang lain harus lebih mengenal dan lebih mengenal,” tuturnya.

“Bahwa dengan adanya kegiatan ini akan membentuk kebersamaan, seperti peribahasa ringan sama dipikul berat sama dijinjing, jadi seberat pekerjaan apapun kalau kita kerjakan bersama-sama akan menjadi lebih ringan dan menjadi mudah sehingga nanti akan terwujud kinerja yang benar-benar bagus dan mantap karena saling mengingat dan memberikan informasi yang terbaru,” ungkapnya.

H. Winhartan, selaku kepala bidang pendidikan madrasah provinsi sumatera selatan saat diwawancarai tim jurnalistik laskar madrasah mengungkapkan, “upacara ini bagus dilaksanakan untuk mempererat silaturahmi, menanamkan cinta kepada tanah air dan mengetahui informasi-informasi di kementerian agama republik Indonesia khususnya sampai ke KUA ke madrasah karna kita adalah lembaga yang melayani,” ungkapnya.

 “Kami datang untuk memantau kegiatan-kegiatan di bidang pendidikan khususnya Madrasah, bagaimana bantuan-bantuan dari kementerian agama republik Indonesia termasuk MAN 1 Lubuklinggau ini, apakah dilaksanakan dengan baik sesuai dengan RKR kita, karna kementerian agama mendapatkan dana dari bantuan luar negeri yaitu berupa bantuan afirmasi dan bantuan untuk kinerja di Kota Lubuklinggau,” tuturnya.

Lebih lanjut Win harta menyapaikan “alhamdulilah bantuan ini dapat meningkatkan kualitas Madrasah karena selama ini kita dipandang sebelah mata, namun sekarang kita melejit kita meloncat kalau diambil dari data statistik Madrasah itu sudah menjadi nomor satu tidak sedikit orang yang mau masuk Madrasah. Dengan bantuan ini mudah mudahan madrasah di Lubuklinggau musi rawas bisa bersaing dengan sekolah lain, bersaing kita menuju Madrasah hebat Madrasah bermartabat NKIR harga mati. Sekali lagi selamat berjuang,” terangnya.

 “Untuk kegiatan ini khususnya apel bulanan terus dilanjutkan kebersamaan kekompakan ASN kementerian agama baik itu PNS, P3K dan honorer siswanya tingkat keharmonisan tingkatkan kebersamaan, seperti yang saya pesankan tadi bersatu kita teguh bercerai kita runtuh. Begitu juga saya harapkan MAN 1 MAN 2 untuk dapat berkolaborasi,” pungkasnya. (ynti/ddy)

9 Likes

Author: m@suk2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *