MAN1KOTALUBUKLINGGAU.SCH.ID Berita PMR MAN 1 Gelar Latihan Gabungan Bersama PMR SMA Negeri 3 Lubuklinggau

PMR MAN 1 Gelar Latihan Gabungan Bersama PMR SMA Negeri 3 Lubuklinggau

Lubuklinggau, Humas.

PMR WIRA MAN 1 atau yang lebih kerap dipanggil dengan sebutan PRAJAMANSA adakan latihan gabungan bersama PMR WIRA SMAN3 Lubuklinggau, tepatnya di lapangan MAN 1 Model Lubuklinggau (MANSADEL) pada hari Rabu (28-02-2024).

Sebelum latihan gabungan tersebut dimulai, PMR WIRA MAN 1 Model Lubuklinggau (MANSADEL) mengadakan apel gabungan bersama PMR WIRA SMAN3 Lubuklinggau, setelah melakukan apel  tersebut barulah antara anggota PMR MAN 1 dan PMR SMAN3 melakukan latihan gabungan.

Pada saat melakukan latihan gabungan mereka memainkan sebuah game yang menarik seperti bermain estafet batu bata, pipet dan juga sambungan tribakti, setiap pos yang dilewati, masing-masing mempunyai pertanyaan tersendiri yang berkaitan dengan PMR, tujuannya yaitu agar setiap anggota PMR bisa mengulangi materi yang sudah mereka pelajari, dan yang menang dalam game tersebut mendapatkan sebuah reward.

Salah satu anggota PRAJAMANSA yaitu Cindraisyah Raina Kalila yang akrab dipanggil dengan sebutan Aisyah berkata “dalam latihan gabungan ini selain kami bisa bertukar ilmu bertukar cerita, kami juga bisa mengenal satu sama lain agar persahabatan di PMR tidak terputus, dan karena didalam tribakti yang ke-3 itu isinya mempererat persahabatan nasional dan juga internasional, maka dari itu PMR itu kekeluargaan nya erat, maupun sesama PMR 1 Sekolah ataupun PMR Nasional,” Jadi latihan gabungan antara PMR WIRA MAN 1 Bersama PMR WIRA SMAN3 ini berjalan dengan lancar, tidak hanya membuat para anggota melatih keterampilan atau pun ilmu yang sudah mereka pelajari, tetapi mereka juga melatih jiwa kekeluargaan agar bisa mempererat hubungan antar anggota masing-masing sekolah. (rafif/ddy)

8 Likes

Author: m@suk2

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *